Cara ROOT Samsung J4 J004F U9 Android 10 Tanpa TWRP

Tutorial ROOT Samsung J4 J400F U9 Android 10

Sekarang saya akan menjelaskan sedikit mengenai Cara Root Samsung Galaxy J4 J400F U9 Android 10 tentunya masih menggunakan magisk dan tentunya juga menggunakan odin tool, samsung j400f ini ada beberapa device yang memang sulit sekali kita remove rmm prenormal nya, dan hal ini sudah menjadi kewajiban jika samsung j400f kalian akan di rooting, yang lebih sulitnya lagi jika samsung j400f kalian versi binary nya U9, karena setelah saya cari-cari file combination samsung j400f u9 sama sekali belum rilis dan ini akan menjadi masalah jika device kalian terkena RMM Prenormal.

Cara ROOT Samsung J4 J004F U9 Android 10 Tanpa TWRP

namun jika samsung j400f kalian masih versi binarynya U1 sampai U7 kita masih bisa menghapus RMM State nya menjadi Checking, untuk cara remove rmm prenormal samsung j400f bisa kalian cek di halaman berikut ini Cara Unlock RMM Prenormal Samsung J400F menggunakan file combination dan berikut beberapa file dan bahan untuk root samsung j4 j400f u9 android 10 nya.

Panduan Lengkap ROOT Samsung J4 J400F U9

  • Hal pertama yang harus di kerjakan adalah hubungkan perangkatnya ke internet bisa menggunakan wifi ataupun data seluler,setelah sudah terhubung ke internet,aktifkan mode pengembang dengan caranya ( masuk ke pengaturan-tentang telepon-informasi perangkat lunak-nomor versi ketuk beberapa kali sampai menjadi pengembang-kembali ke pengaturan-pilihan pengembang-OEM unlock aktifkan-USB debugging aktifkan ).
  • Pastikan juga bahwa OEM unlock sudah muncul dan sudah di aktifkan,jika nanti OEM unlock tidak kunjung muncul di menu,mungkin saja samsung j400f terkunci RMM state,untuk cara remove RMM prenormal samsung j400f akan kami buatkan tutorialnya.
  • Disini kami asumsikan OEM unlock sudah muncul dan aktif dan juga USB debugging sudah muncul dan aktif,selanjutnya instalkan samsung usb driver installer sampai selesai ke dalam PC anda,extract file root samsung j400f menggunakan winrar atau aplikasi sejenisnya.
  • Sekarang masuk ke mode odin pada perangkat dengan caranya ( matikan perangkatnya lalu tekan dan tahan tombol volume bawah dan tombol home secara bersama-sama lalu sambungkan perangkatnya ke PC,karena untuk samsung j4 memang berbeda cara untuk bisa masuk ke mode odin ).
  • Jika samsung j4 sudah bisa masuk ke mode odin,langkah selanjuntya buka dan jalankan odin flashtoolnya lalu pilih menu " option " dan hilangkan tanda ceklist pada menu " auto reboot " dan pastikan juga pada serial com sudah terbaca,dan masukan file root pada menu AP arahkan ke file root samsung j4 dengan formatnya tar,dan klik menu " start " tunggu hingga selesai flashing.
  • Setelah selesai proses flashing,perangkat tidak akan restart karena autor reboot tidak kita sertakan dan itulah prosedurnya,segera lepaskan perangkatnya dari PC dan kita akan masuk ke mode recovery untuk factory reset dengan caranya seperti ini.
  • Perangkat masih pada tampilan odin mode,tekan dan tahan tombol volume bawah dan tombol home secara bersama-sama,jika perangkatnya sudah mati segera lepaskan hanya tombol volume bawahnya saja,tetap di tekan tombol home sampai muncul logo samsung,setelah logo samsung sudah muncul segera pindahkan tombol volume bawah ke tombol volume atas dan tunggu hingga perangkatnya bisa masuk ke mode recovery.
  • Setelah perangkat berhasil masuk ke mode recovery,langkah selanjutnya adalah pilih menu " wipe data / factory reset " tunggu beberapa saat sampai proses reset selesai,dan setelah selesai pilih langsung " reboot system now "
  • Sekarang tunggu hingga selesai proses loading karena biasanya setelah factory reset.loading proses akan membutuhkan waktu yang tidak sedikit,setelah perangkatnya sudah kembali ke tampilan pilihan bahasa,silahkan anda settup terlebih dahulu sampai ke tampilan menu utama.
  • Pada tampilan menu utama pastikan sudah ada aplikasi magisk yang masih belum di update,namun jangan sekali-kali di buka,kita copy kan file magisk patched apk nya ke internal memory perangkat lalu aktifkan kembali koneksi internetnya menggunakn wifi atau data seluler.
  • Setelah file magisk patched apk dan koneksi internet sudah ada,sekarang instalkan saja magisk patched apk nya sampai selesai lalu langsung saja buka,pada saat membuka aplikasi magisk patched yang sudah terinstal,nanti akan ada notifikasi " perlu penyiapan tambahan " klik saja OK dan perangkat secara otomatis akan restart dalam 5 detik.
  • Biarkan saja perangkatnya restart dan akan kembali ke tampilan menu utama,apabila sudah berhasil kembali ke menu utama,sampai disini samsung j4 j400f u9 sudah berhasil kita root dengan benar,dan sampai disinilah akhir dari cara root samsung j4 j400f u9 android 10 yang sudah kita kerjakan dari awal sampai akhir.

Bahan Lengkap Root Samsung J400F U9

Samsung USB Driver Installer

Samsung Odin Downloader Tool

terkait dengan tutorial dan cara diatas, saya tidak akan menjelaskan secara lengkap mengenai hal ini, karena saya sudah membuatkan video tutorialnya untuk kalian ikuti agar bisa sukses dan berhasil rooting samsung j400f u9 menggunakan cara ini dan file yang sudah saya modifikasi dengan hasil yang memuaskan, halaman video totorialnya Cara Root Samsung J4 J400F Android 10 U9.

Post a Comment

Post a Comment (0)

Previous Post Next Post